Para ahli berpendapat bahwa setiap manusia telah diberi sebuah kesuksesan oleh Tuhan, namun tinggal kita bagaimana usaha meraih sukses tersebut. Dan manusia juga telah dibekali suatu kekuatan pada dirinya masing2,jika mau berlatih dan mau membangun kekuatan itu. yang salah satunya adalah alam bawah sadar, dimana kita sering tidak mau mempelajari kekuatan kita itu. Padahal jika kita mau menelaah, kekuatan pikiran atau alam sadar kita hanya 20% saja. Dan sisanya yang 80% adalah alam bawah sadar yang jarang kita latih. Dan untuk melatih itu semua salah satunya membutuhkan suatu motivasi,dan Ketika kita ingat bahwa kata adalah segalanya, maka kita akan mengerti bahwa apa yang terlihat dan nampak sebagai diri kita adalah menggambarkan bagaimana kata-kata tersusun membentuk keseluruhan struktur jati diri kita di dalam kehidupan ini.
Dan berikut adalah beberapa kalimat motivasi yang tersusun dari kata2 fundamental untuk membangunkan kesadaran kita supaya membuka pintu-pintu kekuatan dari dalam diri yang terdalam.Berikut akan saya berikan beberapa kalimat motivasi untuk membangun kekuatan dalam diri.
1.Tatapan matamu menggambarkan keberanian,kejujuran,dan ke-ikhlasan-mu menghadapi segala hal, maka “buatlah matamu se-tenang dan sedalam lautan yang luas yang dengan tenang menampung semua yang ada di langit dan di bumi yang di alirkan kepadanya”
2.Matamu adalah anugerah suci Illahi yang memancarkan keindahan dan keagungan alam, maka “buatlah matamu sejernih embun pagi, dan jangan kau percikan kotoran dan dosa kedalam-nya ,supaya matamu tetap bisa memancarakan cahaya terang untuk menerangi jalan kebenaran hidupmu”
3. Otak dan pikiranmu adalah lebih besar dari dunia ini, itulah karena-nya Tuhan Yang Maha Besar menitipkan Dunia ini kepadamu, maka “perlakukanlah dan sadarilah bahwa pikiran adalah sesuatu yang harus di nyalakan , bukan di perlakukan sebagai gudang atau tempat sampah yang di jejali dengan hal-hal yang tak bermanfaat”
4. Kebahagiaan tersedia bagi mereka yang menangis, mereka yang disakiti hatinya, mereka yang mencari dan mereka yang mencoba. Karena hanya mereka itulah yang menghargai pentingnya orang-orang yang pernah hadir dalam hidup mereka.
5. Jangan pernah mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba, jangan pernah menyerah jika kamu masih merasa sanggup jangan pernah mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.